Jumat, 03 Mei 2013

Syarat Menjadi Profesional


Saya baru saja membaca buku “Climbing to The Top”, karya Promod Batra, sebuah buku manajemen diri yang berisi tentang cara-cara untuk menjadi seorang professional, guna mencapai puncak karir yang dicita-citakan. Saya mau mengulas salah satu topik saja, tentang tujuh syarat untuk menjadi seorang profesional, resensi sekaligus sebagai catatan motivasi untuk saya, setidaknya untuk mengingatkan saya, untuk terus memiliki visi,. Semoga bermanfaat juga buat siapa saja yang membacanya,  ok selamat membaca…..
Paling tidak ada tujuh syarat yang harus dimiliki oleh seseorang jika ingin menjadi profesional, sebagai berikut

1. Menguasai Pekerjaan
Seseorang layak disebut profesional jika ia tahu betul apa yang harus dikerjakan. Pengetahuan terhadap pekerjaannya ini harus dapat dibuktikan dengan hasil yang dicapai. Dengan kata lain, seorang professional tidak hanya pandai memainkan kata-kata secara teoritis, tetapi juga ia mampu mempraktikannya dalam kehidupan nyata.
Oleh karena itu, seorang professional akan memakai ukuran-ukuran yang jelas apakah yang dikerjakannya itu berhasil atau tidak. untuk menilai apakah seseorang itu menguasai pekerjaannya atau tidak dapat dilihat dari tiga hal pokok, yaitu :
-bagaimana ia bekerja
-bagaimana ia mengatasi persoalan/masalah
-bagaimana ia akan mencapai hasil kerjanya
Apabila seseorang menguasai pekerjaan, ia akan tahu  betul mengenai seluk beluk pekerjaannya, sehingga ia akan menjadikan dirinya sebagai “problem solver” bagi pekerjaannya bukannya menjadi “trouble maker” bagi pekerjaannya.
2. Memiliki Loyalitas
Loyalitas, akan memberikan petunjuk bahwa seorang profesional akan bersikap total dalam melakukan pekerjaannya. Apapun yang ia kerjakan dilakukan atas dasar kecintaan. Seorang professional melakukan pekerjaan bukan sebagai beban tetapi sebagai panggilan hidup. Bagi seorang professional loyalitas ini akan menggerakan dirinya untuk dapat melakukan apa saja tanpa menunggu perintah dari orang lain.
Dengan adanya loyalitas, seorang professional akan selalu berfikir proaktif, selalu melakukan usaha-usaha antisipasi supaya hal-hal yang fatal tidak terjadi, itu dilakukan karena adanya rasa memiliki dan kecintaan terhadap pekerjaannya.
3. Memiliki Integritas
Nilai-nilai kejujuran-kebenaran- dan keadilan harus benar-benar menjadi prinsip dasar bagi seorang professional. Dengan memiliki integritas yang tinggi, seorang professional akan mampu membentuk kehidupan yang baik. Untuk menjadi professional tidaklah cukup dengan kepintaran dan kecerdasan saja, sikap mental yang baik dapat menentukan kehidupan seorang professional, sehingga alangkah lucunya jika seseorang mengaku dirinya professional tetapi dalam kenyataan hidup sehari-hari ia berlaku sebagai koruptor atau manipulator.
Integritas yang dimiliki oleh seorang professional akan membawa pada penyadaran bahwa dalam melakukan suatu pekerjaan, hati nurani atau suara hati harus tetap menjadi dasar dan arah untuk mewujudkan tujuannya. Tanpa integritas yang tinggi seorang professional hanya  akan diombang ambingkan oleh perubahan situasi dan kondisi yang setiap saat mungkin saja terjadi.
4. Mampu Bekerja Sama
Seorang professional pasti memiliki keterbatasan dan kelamahan, oleh karena itu dalam mewujudkan tujuan-tujuannya, seorang professional tidak dapat begitu saja mengandalkan kekuatannya sendiri. Sehebat-hebatnya seorang professional pasti membutuhkan kehadiran orang lain untuk mengembangkan dan memperkaya hidupnya. Disinilah dituntut untuk mampu menjalin kerjasama dengan berbagai pihak lain. Untuk dapat mewujudkan hal ini dalam diri seorang professional harus ada kemauan untuk menganggap sama dan sejajar setiap orang yang ditemuinya, baik di lingkungan pekerjaan, sosial, maupun lingkungan yang lebih luas.
5. Memiliki Visi yang Jelas
Seorang professional harus memiliki visi yang jelas, sehingga ia akan memiliki dasar dan landasan yang kuat untuk mengarahkan pikiran, sikap, dan perilakunya. Dengan visi yang jelas seorang professional akan dengan mudah memfokuskan apa yang ia pikirkan, lakukan dan kerjakan.
6. Memiliki Kebanggaan
Seorang professional harus memiliki kebanggaan terhadap profesinya, apapun profesinya, apapun jabatannya, seorang professional harus memiliki kebanggaan. Dengan rasa bangga tersebut, seorang professional akan memiliki rasa cinta terhadap profesinya.
7. Memiliki Komitmen
Dengan sebuah komitmen yang dimilikinya, seorang professional tidak akan begitu mudah tergoda oleh bujuk rayu yang akan menghancurkan nilai-nilai profesionalitasnya. Komitmen yang telah dipegang akan tetap dipertahankan meskipun disekitarnya terdapat berbagai macam godaan yang mungkin saja lebih indah. Komitmen yang telah dipilih dan dimilikinya oleh seorang professional akan tetap dipegang teguh beserta nilai-nilai yang diyakini kebenarannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar